Senin, 29 Oktober 2012

Kamera DSLR Tetap Primadona


.Oleh Taufiqurrahman

Arah perkembangan teknologi tidak dapat diprediksi dengan mudah. Dahulu, tidak sembarang orang yang memiliki kamera untuk mengabadikan momen. Bahkan untuk melihat hasil jepretan, mereka harus menunggu beberapa hari. Bahkan minggu. Dan itu membutuhkan dana yang tidak sedikit untuk mencetaknya.

Namun, hari ini berbicara tentang kamera, hampir setiap orang pernah mengoperasikannya. Minimal kamera handphone. “Yang jelas, kamera sekarang tidak menjadi hal yang ‘waw’ apalagi istimewa” tutur  Ahmad Fatoni, mahasiswa semester sembilan,  jurusan Ilmu Komunikasi UIN Yogyakarta.

Menurutnya, meski banyak tersebar kamera-kamera saku (poket) di berbagai gerai toko-toko elektronik, kamera Digital Single Lens Reflex (DSRL) tetap menjadi primadona bagi fotografer baik yang amatir, semi profesional maupun profesional sekalipun.

Hal ini dibenarkan oleh fotografer Pers Mahasisa ARENAUIN Yogyakarta, Adul Majid. “Kamera DSLR dalam dunia jurnalistik sangat membantu sekali, selain mengabadikan moment kita bisa ekplorasi berbagai bentuk imajinasi frame foto, baik segi komposisi gambar, fokus angle objek, maupun ekspresi objek” ungkapnya.

Selain itu, keunggulan kamera DSLR adalah lebih banyak menyediakan fasilitas. Seperti adanya pemilihan ISO, White Balance, Present Scenes, Resolusi dan lain sebagainya.

“Fasilitas-fasilitas ini sangat mendukung sekali, terutama bagi pemula maupun profesional. Bagi pemula, menurut saya adalah ia mampu mencoba dan menggabungkan, beberapa ide dan spekulasi terhadap objek. Sehingga seorang pemula akan merasa tidak terbatasi oleh fasilitas paten. Seperti kamera poket maupun kamera handphone” pesan majid.

Sedangkan untuk profesinoal kamera DSLR menjadi urgen saat digunakan dalam bekerja. Contoh saja saat pemotretan-pemotrean prawidding, pernikahan dan pemotretan model. 

Bahkan dalam perkembangannya, kamera DSLR sangat beragam. Berbagai jenis, maupun tipe telah diluncurkan produsen-produsen internasional. Sepert Nikon, Canon,  dan Sony.

“Sampai saat ini, para pembeli rata-rata beragam, ada yang memang fanatik terhadap salah satu brand kamera. Tetapi  dikonter ini kebanyakan pembeli memilih kamera DSLR Canon EOS 550D” tukas, Andre, salah satu pelayan konter kamera, di Ramai Mall Yogyakarta

0 komentar:

Posting Komentar