Jumat, 05 Oktober 2012

Tak Sekedar Cantik di Luar


Oleh Irma Suryani 
Fashion memang menjadi perbincangan abadi yang senantiasa ada. Begitu pula dengan tata kecantikan yang dibutuhkan setiap insan khususnya kaum hawa. Karena “sandang” memang menjadi satu diantara tiga kebutuhan pokok manusia. Seperti penuturan Tataqriana Zellawati Ningtyas, “Fashion atau busana adalah kebutuhan wajib bagi semua”. Selain sebagai penutup aurat juga sebagai penunjuk identitas diri, dengan berbusana yang pantas, orang akan merasa lebih percaya diri. “Pakaian juga sebagai penunjuk strata sosial kemasyarakatan lho”, ujar mahasiswi Universitas Negeri Yogyakarta ini.
Berbicara mengenai mode yang sedang naik daun, gadis yang akrab disapa Tata ini berpendapat bahwa trend yang sedang digandrungi banyak orang adalah tipe busana korea yang simple, elegant, modis, enak dipandang, cepet dan ga ribet. Dilatarbelakangi banyaknya remaja dan –bahkan- mahasiswa yang tergila-gila dengan artis dan film korea, mode busana pun mengikuti alurnya. Selain pakaian yang mengkiblat korea, jenis riasan pun cenderung meniru trend K-Pop yang ringan dan alami. “riasannya (korea) itupun soft dan natural, jadi ga kehilangan cantik wajah aslinya”, tutur mahasiswi Jurusan Teknik Boga dan Busana ini.
Ditanya mengenai ruang lingkup tata busana, mahasiswi yang juga bekerja di Salon Kecantikan Kayla ini mengutarakan bahwa dunia fashion tidak hanya terbatas pada model pakaian saja, tetapi juga mengedepankan kesehatan kulit dan rambut. “Rambut dan kulit juga termasuk kedalam tata busana lho, karena busana yang indah akan semakin cantik bila didukung kulit dan rambut yang sehat”, tuturnya bersemangat. Selain kesehatan fisik, pola kepribadian pun menjadi tolak ukur sejuh mana inner beauty yang dimiliki. “Kecantikan tidak hanya diukur secara fisik saja, kecantikan pribadi dan watak juga lebih penting”, lanjutnya.
Saat ditemui di studionya, mahasiswi yang sudah melanglang buana selama bertahun-tahun di dunia tata busana ini mengutarakan tentang harapannya yang ingin agar fashion busana muslim mampu merajai Indonesia. Sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar, dia ingin meciptakan kreasi dan model baru busana muslim yang modis, elegan, dan syar’i. “harapanku nanti supaya fashion itu lebih mengutamakan baju-baju muslim dan syar’i”, tutupnya seraya tersenyum.

0 komentar:

Posting Komentar