Senin, 12 November 2012

Sepatu Besar Yang Berbulu

Oleh Irma Suryani
Alas kaki merupakan salah satu kebutuhan penting yang tidak bisa ditinggalkan setelah pakaian. Selain fungsinya sebagai pelindung kaki dari berbagai ancaman di jalanan, juga sebagai barang komplementer dan pendukung kecantikan.
Kreasi alas kaki pun sudah bermacam-macam. Mulai dari berbagai tipe sendal jepit, sepatu datar, sepatu hak tinggi, maupun sepatu boot.
Salah satu jenis alas kaki yang paling populer adalah sepatu. Sepatu bisa digunakan di mana saja pada saat acara formal maupun tidak formal. Dengan berbagai macam tipe yang tersedia, sepatu menempati urutan kedua yang diperhatikan setelah kombinasi pakaian. Seperti penuturan Dewi Yulia, “Kalau pakaian sudah beres, maka tinggal menyocokkan sepatu saja”, seloroh mahasiswi Stikes Surya Global Yogyakarta ini.
Serangan budaya K-Pop atau yang biasa dikenal sebagai Korean Style membombardir hampir di setiap sendi kehidupan. Dunia fashion pun tidak mau ketinggalan dengan menghadirkan varian baru yang mengekor pada gaya korea. Sepatu boot berbulu merupakan salah satunya. Sepatu ini mempunyai bentuk menyerupai boot biasa dengan hiasan bulu-bulu halus didalamnya. Didesain dengan hak setinggi 3 cm membuat penampilan menjadi anggun dan berkharisma.
Sepatu semacam ini cocok digunakan untuk acara santai diluar ruangan seperti rekreasi ke kebun binatang, berbelanja ke mall, dan jalan-jalan di taman. Dengan balutan sepatu yang menutup setinggi lutut membuat pemakai merasa nyaman dari terpaan angin. Bagi yang tidak menyukai boot yang terlalu tinggi, sudah tersedia ukuran yang hanya setengah dari lutut. Jenis ini juga cocok digunakan untuk agenda outdoor dan bersenang-senang bersama teman-teman.
Senada dengan penuturan Rani Puspitasari, “Sepatu ini memang sering dipakai artis-artis Korea, jadi kita ikut-ikutan”, ujar mahasiswi Stikes Bakti Setya Indonesia ini. Rani pun mengatakan bahwa tidak ada salahnya mengikuti gaya korea, namun tetap disesuaikan dengan kebutuhan Indonesia. Sepatu boot memang tersedia dalam berbagai gaya, namun tidak sesuai dengan iklim tropis yang menyelimuti wilayah tanah air. “Kalau di Korea kan beriklim dingin, jadi memang cocok pakai sepatu begitu biar ga masuk angin”, lanjut Rani.
Terpisah, sepatu boot ini diberandol dengan harga Rp 509.000,00 pada Centro Ambarukmo Plaza. Dengan dua pilihan warna krem dan hitam, sepatu ini banyak diminati oleh pemudi yang suka dengan penampilan klasik namun modis. Harga yang menjulang tinggi membuatnya hanya dilirik masyarakat kalangan menengah ke atas. Meski demikian, sepatu boot berbulu ini hanya salah satu dari sekian banyak sepatu lain yang “berbau” korea sehingga banyak tersedia alternatif untuk memburu produk lain yang lebih ekonomis.



0 komentar:

Posting Komentar