Senin, 19 November 2012

“Simungil” Idaman

Oleh Ahmad Subhi
Dapatkah anda membayangkan hidup tanpa musik? pastinya membosankan? Musik sudah sangat melekat dikehidupan kita, bahkan susah untuk dipisahkan. Musik bisa menjadikan kita merasa senang dan rileks, bahkan ada seseorang yang bergantung pada musik, sehingga apabila ia tidak mendengarkan musik sehari saja pasti ia merasakan kebosanan.
Salah satu alat untuk mendengarkan musik adalah menggunakan MP3 player. Meski sekarang banyak handphone yang memiliki fasilitas MP3 player, tetapi tidak sedik yang masih menggunakan MP3 player untuk mendengarkan musik kesayangan.
Banyak sekali produsen- produsen yang membuat MP3 player mini, dari produsen yang sudah mempunyai nama di pasar internasional maupun produsen- produsen lokal. Sedangkan untuk bentuk dari MP3 player juga bermacam- macam, tergantung dari kreasi produsen itu sendiri. Misalnya ada yang berbentuk kotak kubus, ada juga yang panjang lonjong, dan banyak lagi lainnya.
Salah satu merk yang terkenal itu adalah Sony, merk ini telah lama memproduksi MP3 dan juga telah terkenal ketangguhan dari produk- produknya. Banyak pengguna MP3 dengan merk Sony karena kelebihan yang dimiliki oleh MP3 player Sony. Diantaranya, dari bentuknya yang unik, kapasitas memori yang besar, sehingga dapat memasukkan lagu sebanyak mungkin yang pengguna inginkan, baterai awet, harga yang terjangkau, dan juga suara yang bagus serta enak didengarkan.
Diantara banyak pengguna MP3 player merk Sony salah satunya adalah Agus, dia seorang anak muda yang senang sekali menggunakan MP3 player untuk mendengarkan lagu-lagu kesukaannya. “Walaupun sudah ada hanphone dengan berbagai keunggulannya untuk menyimpan musik, tetapi saya tetap senang menggunkan MP3 ini” katanya.
Banyak sekali kenangan yang Agus dapat dari MP3 player yang ia miliki, diantaranya selalu menemani disaat jenuh ataupun bosan, kemudian selalu memberikan kesegaran untuk hari- harinya. “Saya memilih MP3 Sony karena disamping Sony merupakan merk yang sudah terkenal, tetapi juga banyak keunggulan yang dimilikinya dan kapasitas memori yang besar. Sehingga banyak lagu-lagu yang saya suka dapat disimpan.


0 komentar:

Posting Komentar