Selasa, 11 Desember 2012

Pesta Pameran Akhir Tahun


Oleh Zaka Putra Ramdani

Jogja Expo Center (JEC) kembali dijadikan tempat untuk ajang pameran. Setelah pada awal Oktober lalu, Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo) sukses menyelenggarakan pameran produk-produk gadget dengan tema ‘Touch Me’¸ kini pameran ‘multiproduk’ kembali dihadirkan di JEC.
Jogja Great Fest 2012. Itulah pameran akbar akhir tahun yang diselenggarakan pada 1 hingga 5 Desember 2012 lalu. Pada kesempatan ini, Dyandra Prosindo memamerkan beragam produk gadget, elektronik, otomotif, dan lifestyle. “Pengunjung dapat menikmati berbagai multiproduk yang dipajang di Hall A JEC. Diantaranya elektronik dan otomotif dari vendor-vendor ternama”, ungkap Agung M. Pramata, panitia pelaksana event ini.
Menggandeng UFO Electronics dan Furniture Yogyakarta pameran ini akan memamerkan lebih dari 20 brand elektronik terkenal. Pameran otomotif sendiri menghadirkan 4 brand ternama seperti Toyota, Daihatsu, Mazda, dan KIA. “Semuanya bisa ditemukan di tempat yang sama, yaitu di Hall A JEC”, tutur Agung.
Sementara itu, di Hall B dan C, merupakan tempat bagi Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo) untuk memamerkan berbagai produk gadgetnya. Terdapat beberapa barang gadget terkenal dan 96 stand yang turut meramaikan ajang pameran ini. Samsung, Nokia, Lenovo, Acer, HP, dan masih banyak lainnya.
Sementara itu, Agung menjelaskan berbagai jenis produk gadget yang diangkat kebanyakan merupakan produk-produk terbaru seperti PC Tablet, Android, Laptop dengan Windows 8 OS, dan pernak-pernik asesoris komputer.
Ketika ditanya mengenai tujuan diadaknnya pemeran mulitproduk ini, Agung menerangkan diharapkan dari pameran ini dapat memperluas segmen pengunjungnya karena selama ini pameran komputer berhasil mendatangkan mahasiswa selaku segmentasinya. Pameran multiproduk juga mampu menarik perhatian kalangan keluarga. “Dari pihak ayah bisa melihat pameran otomotif, ibu ke pameran elektronik, dan si anak mengunjungi pameran komputer”, jelasnya.
Di akhir pembicaraan, Agung melanjutkan penjelasannya mengenai target pameran ini. Ia mengatakan tidak ada target secara khusus baik dari jumlah pengunjung maupun tingkat transaksinya. Pameran ini ditujukan untuk mengetahui respon pengunjung terhadap pasar multiproduk khususnya di DIY. “Tahun depan kami akan menyiapkan Pekan Raya Jogja yang akan menampilkan pameran multiproduk dan hiburan yang dikemas dalam satu acara”, tutup Agung sambil tersenyum.

0 komentar:

Posting Komentar